Kamis, 29 November 2007

MediaWiki sangat efektif untuk mengorganisir tulisan


Bagi anda Penulis yang lagi menyusun buku, Pelajar yang ingin menyusun catatan supaya terorganisi , Wartawan, Mahasiswa yang lagi menyusun Skripsi, Dozen atau Professional yang memerlukan pencatatan yang terorganisir maka sangat tepat anda memiliki MediaWiki, yang dapat membantu anda mengorganisir catatan anda .
Anda dapat melihat contohnya di http://id.wikipedia.org/. Cara MediaWiki sangat simple tanpa perlu kita mengetahui program html atau php, cukup dengan [[AB]] dapat menghubungkan antar dua bagian tulisan anda dapat mengupload gambar dan lain-lain, Anda dapat menyusun penomoran Bab dan sub bab dengan baik dan simple.
Agar dapat lebih efektif anda dapat menginstal di Portable anda seperti flashdisk atau Harddisk Portable, sehingga dapat anda bawa kemana-mana. Anda tertarik dan ingin mendownload serta ingin tahu cara menginstallnya dapat mengunjungi blogspot http://freestickdownload.blogspot.com/

Kamis, 04 Oktober 2007

Tahukah kamu penyakit Demensia Alzheimer ?



Pikun di Usia lanjut bukan hal yang wajar

Dalam dunia medis Pikun bukanlah hal yang wajar tapi berhubungan dengan penyakit. Salah satu penyakit yang berkaitan erat dengan pikun adalah demensia alzheimer.

Kepikunan biasanya timbul karena adanya gangguan psikis, seperti depresi atau karena demensia alzheimer. Demensia alzheimer didifinisikan adalah suatu sindrome penurunan kemampuan intelektual secara progresif yang disebabkan merosotnya fungsi kognitif. Akibatnya, fungsi sosial, pekerjaan dan aktifitas sehari-hari seseorang terganggu. Diduga penyebabnya berkaitan dengan faktor genetik, penyakit kordiovaskuler, zat beracun, sejumlah penyakit infeksi virus, parkinson dan penyakit lain yang menyebabkan rusaknya funsi sel otak.

Leptin & Alzheimer :

Leptin, adalah hormon yang mengatur nafsu makan, diduga dapat membantu menjauhkan kita dari penyakit Alzheimer.

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa orang dengan penyakit Alzheimer memiliki tingkat leptin lebih rendah. Adalah Tim Dr. Sudha Seshadri, associate professor neurologi di Boston University school of Medicine, memindai 198 otak partisipan studi yang terlebih dulu sudah diukur tingkat leptinnya. Pemindaian dilakukan rata-rata 7,7 tahun. Para peneliti menemukan menemukan tingkat leptin yang lebih tinggi tidak mengalami masalah Alzheimer dan masalah Demensia lainnya.

Bisa dihambat.

Kerusakan sel otak yang sudah terjadi memang tidak bisa disembuhkan. Tapi Proses kerusakan otak dapat dihambat dengan obat-obatan dan terapi non obat sehingga tidak bertamabah parah.

Diagnosis awal penyakit demensia alzheimer dapat dilakukan melalui tes penyaringan (mini mental state examination/MMSE). Seseorang akan diberi pertanyaan sederhana, seperti hari tanggal, nama musim. Bila hasil menunjukkan positif, akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Penderita demensia alzheimer memerlukan dukungan lingkungan yang nyaman dan aman. Hindari perdebatan dan menyalahkan langsung penderita karena percuma saja berdebat dengan penderita karena logikanya sudah tidak normal lagi. Selain itu akan memancing agresifitas penderita



Selasa, 02 Oktober 2007

Tahukah Kamu Kenapa dinamakan Masjid Kemayoran ?

Ada yang menarik perhatian saya ketika mengunjungi untuk sholat teraweh di Masjid tersebut yaitu namanya Mesjid Kemayoran. Konon Masjid tersebut didirikan oleh Belanda pada sekitar tahun 1700-an. Sejarahnya begini : Dulu sebetulnya Masjid itu berdiri di diatas Tanah yang sekarang Tugu Pahlawan di surabaya. Ketika datang belanda mereka mendirikan kantor Gubernuran yang sekarang dikantor Gubernuran Jawa Timur. Kemudian Belanda mau mendirikan kantor Pengadilan didepan kantor Gubernuran yaitu pas di Masjid. Maka oleh Belanda Membongkar Masjid tersebut tapi masyarakat melawan. Kemudian terjadi pertempuran antara masyarakat yang membela keberadaan Masjid dengan Belanda. Tapi Karena Masyarakat yang bersenjatakan seadanya banyak korban diantaranya seorang kyai. Kemudian korban masyarakat dan kyai oleh kebiadaban belanda tersebut dimakamkan yang sekarang yaitu makam Tembaan. Hal ini menimbulkan kemarahan masyarakat Surabaya meluas. Untuk meredakan situasi yang memanas akhirnya belanda berunding dengan tokoh masyarakat dan mau mengganti yaitu mendirikan Mesjid yang sekarang masih ada keberadaannya di Jalan Indrapura Surabaya.

Masyarakat menamakan Masjid Kemayoran Karena Tanah yang dibangun Masjid tersebut adalah bekas rumah Seorang Mayor Angkatan Darat Belanda. Pada Zaman Perjuangan Kemerdekaan Mesjid Tersebut merupakan Markas Pejuang Hizbullah yaitu tepatnya di SMPN 2 Surabaya. Yang dulunya merupakan SD Islam milik yayasan Mesjid.

Zaman Sekarang Masjid tersebut dikelola oleh Yayasan Takmirul Masjid Kemayoran yang mempunyai Sekolah dari TK, SD, SMP dan SMA. Sudah selayaknya Masyarakat dan Pemerintahan perlu memperhatikan keberadaan Masjid tersebut dan Yayasan Sekolahnya yang sudah kelihatan Tua. Dibandingkan didaerah lain yang Masjidnya Bagus-bagus.

Selasa, 25 September 2007

PT. Adhi Karya membagikan Dividen tahun buku 2006

PT. Adhi Karya (adhi) membagikan laba sebesar 20 % dari laba sebesar Rp.
95.6 milyar yang berasal dari total pendapatan Rp. 4,33 trilliun.

RUPS menyepakati jumlah dividen yang Adhi setorkan sebesar 20 % atau Rp.
19,12 miliar. Dividen sebesar 20 % dari laba maka diividen persaham Adhi
nilainya Rp. 10,61

Jumat, 21 September 2007

Microsoft terapkan Software Protection Platform

Microsoft mempersiapkan Software Protection Platform tehnologi baru, Software Protection Platform, sebagai salah satu bagian aksi Genuine Software Initiative (GSI) pada seluruh versi windows Vista dan Server 2008.
Microsoft juga menemukan adanya bukti sofware Microsoft palsu yang disebarkan dan diproduksi oleh sindikat yang terorganisir. Peluncurannya akan dilaksanakan satu atau dua bulan kedepan. Akibat yang mungkin apabila Platform ini diluncurkan bisa mengurangi fungsi window Vista dalam tempo 30 hari apabila diketahui palsu.

Rabu, 19 September 2007

TK Pembunuh terbanyak ?

Pembunuh terbanyak didunia adalah Alexander Pichushkin dari Rusia, ditemukan 49 korban tapi di Pengadilan dia mengakui 60 korban. Dia dihukum seumur hidup meskipun keluarga korban menghendaki dia dihukum mati. (TASS)

 

 

Rumah Disewakan

Tahukah kamu ada Rumah disewakan didaerah dekat pintu Toll Bekasi Barat

Jenis Rumah : 2 Lantai
Luas Tanah : 130 m
Alamat Rumah : Jl. Kemang Amarilis Blok AH no. 14. Perumahan Kemang Pratama II
Desa Bojong Rawa Lumbu. Bekasi.
Hubungi Telp. : 031- 8289767 atau Hp. 081331191463
email : Steel18@hotmail.com
Harga Sewa : Murah

Senin, 17 September 2007

Idhul Fitri

Tahukah Kamu kenapa Lebaran Idhul Fitri dan Idul Adha bisa berbeda hari ?
Menurut al-haqir,penyebabnya adalah :
a. Karena berbedanya pijakan dalam mengambil keputusan awal bulan antara
metode hisab dan rukyat
b. Karena Berbedanya dalam menentukan al-mathla (sentra terbit bulan/rukyat
international dan ikhtilaf al-matholi (berbeda terbit bulan/rukyat local)

Ada beberapa metode dalam menentukan awal bulan Islam di Indonesia :
1. Sebagian umat Islam dalam menentukan awal bulan dengan menggunakan
metode rukyat (menghitung dulu kemudian dibuktikan dengan melihat langsung
terbitnya bulan baru). Rujukan metode ini adalah hadis Rasulullah
"Berpuasalah karena melihat bulan dan berbukalah karena melihat bulan, jika
mendung maka sempurnakanlah hitungan puasamu 30 hari".

2. Sebagian lagi menggunakan hisab (menghitung untuk menentukan awal bulan
baru), jika ada perbedaan antara hisab dan rukyat maka metode ini
memenangkan hisab karena dianggap lebih ilmiah.

3. Sebagian lagi menganut pendapat ulama tentang wihdat almathla'(rukyat
internasional) yaitu berpatokan pada hari lebaran di Makkah.

4. Sedangkan sebagian lain menggunakan ikhtilaf al-matholi' artinya setiap
wilayah hukum mempunyai otoritas sendiri.

Nah itulah sekelumit seputar perbedaan awal dan akhir ramadhan sehingga kita
bisa memahami dan tidak menjadikan sebagai sumber konflik antar umat islam.
Allahu Akbar.

Rabu, 12 September 2007

Tahukah kamu ? Budaya adalah :
Susatu nilai, penuntun, kepercayaan, pengertian, norma, falsafah, etika, dan cara berpikir.
Budaya yang ada di suatu lingkungan, sangat besar pengaruhnya terhadap pembentukan pribadi yang berada di dalam lingkungan tersebut.

Budaya Perusahaan adalah :
Sebuah perilaku individu dari anggota perusahaan yang didasarkan pada nilai-nilai. Dan nilai-nilai ini diyakini dan disepakati bersama oleh anggota perusahaan sebagai sebuah perilaku yang kemudian dapat meningkatkan kinerja perusahaan secara signifikan. Budaya perusahaan bukan sekedar peraturan tertulis, dasar operasional, atau sistimatika kerja. Tapi lebih dari itu, Budaya Perusahaan merupakan spirit atau roh/jiwa dari perusahaan itu sendiri.